Monday, December 31, 2012

Google dan Motorola Garap Proyek X-Phone

Share


Google dikabarkan bekerjasama dengan Motorola sedang menggarap sebuah perangkat ponsel dan tablet baru dengan kode 'X'. Konon perangkat ponsel pintar yang diduga mengusung nama X-Phone itu akan menggunakan teknologi layar fleksibel sebelum akhirnya dibatalkan.

Selain layar fleksibel, pada perangkat disebut-sebut akan menggunakan material kramik. Software pengenal gambar dan gesture dari Viewdle yang telah diakusisi Motorola Mobility pada Oktober lalu juga dikatakan bakal diitegrasikan ke dalam smartphone itu. Sebuah kamera panorama dengan saturasi warna yang lebih baik juga dikabarkan akan tersemat pada X-Phone.  X-Phone juga bakal memiliki kemampuan pengenalan perintah suara secara native.

Sayangnya wujud dari perangkat X-Phone ini belum terungkap. Kabarnya bakal siap dirilis tahun depan dan akan dilanjutkan dengan proyek tablet X.

No comments:

Post a Comment