Informasi terbaru dari The Wall Street Journal belum lama ini melaporkan bahwa saat ini pengembangan teknologi layar fleksibel Super AMOLED dari Samsung sudah mencapai tahap terakhir dan kemudian rencananya akan dirilis pada paruh pertama 2013.
Namun, penggunaan layar plastik itu secara komersial belum dapat dipastikan dan pihak Samsung juga menolak untuk berkomentar tentang jumlah investasinya pada pengembangan teknologi terbarunya tersebut.
Layar elastis Samsung tersebut akan menggunakan teknologi OLED, yang sekarang telah digunakan di berbagai smartphone serta TV besutan Samsung. Layar jenis OLED elastis telah lama berada dalam tahap pengembangan di berbagai vendor, termasuk Sony dan LG. OLED memiliki ukuran yang tipis serta dapat diletakkan ke bahan baku yang elastis seperti plastik atau lembaran logam.
Samsung sendiri pertama kali mendemokan layar fleksibel ini dalam sebuah video demo pada Desember tahun lalu. Pada saat itu Samsung berjanji akan menampilkan layar fleksibel Super AMOLED tersebut pada tahun 2012. Sayangnya, produksi layar fleksibel canggih ini mengalami penundaan karena Samsung lebih memfokuskan memproduksi layar untuk smartphone Samsung Galaxy S3 dan Galaxy Note 2.
No comments:
Post a Comment