Thursday, November 22, 2012

Bocoran Gambar Terbaru Windows Phone 8 Huawei Ascend W1

Share


Kembali salah satu calon ponsel Windows Phone 8 besutan Huawei gambarnya telah beredar di dunia maya. Kali ini disebut-sebut sebagai Ascend W1 yang muncul dalam balutan warna biru dan putih. Sebelumnya juga gambar resmi dari ponsel ini telah dibocorkan oleh @evleaks.

Model Huawei Ascend W1 ini tampilannya mirip dengan ponsel Nokia Lumia Windows Phone 8. Diketahui memiliki layar 3 inci dengan resolusi WVGA. Layar resolusi WVGA pada layar 3 inci diklaim akan menghasilkan kepadatan pixel cukup tinggi. Didukung prosesor dual-core 1,2GHz, 400Mhz GPU, RAM 512MB serta memory internal 4GB, juga dilengkapi kamera utama 5MP dan front-facing camera 3MP. Untuk mendukung kinerjanya, Huawei Ascend W1 memakai baterai 2000mAh.

Masih belum bisa diketahui kapan kiranya perangkat Windows Phone 8 dari Huawei ini akan secara resmi diumumkan. 

No comments:

Post a Comment