Vendor Oppo telah mengkonfirmasi perangkat terbaru mereka yang bernama Oppo Find 5, diklaim sebagai ponsel dengan kerapatan layar tertinggi yang pernah ada saat ini dan memiliki ukuran yang tertipis hanya 6.65 mm. OS yang digunakan pun telah mengusung sistem operasi Android 4.1 Jelly Bean.
Oppo Find 5 dibekali dengan processor generasi terbaru, yaitu Qualcomm Snapdragon S4 Pro APQ8064 dengan 4 inti, alias quad-core. Ukuran layarnya 5 inci dengan resolusi 1920 x 1080 piksel. Ditunjang dengan kapasitas RAM sebesar 2 GB.
Oppo juga telah membekali smartphone andalannya ini dengan kamera berkekuatan 12 MP dan juga baterai super berkapasitas 2500 mAh. Sayangnya belum diinformasikan harga dan jadwal rilis smartphone andalan dari Oppo ini.
No comments:
Post a Comment