Meizu telah secara resmi telah memperkenalkan smartphone Android quad-core pertamanya yang diberi nama Meizu MX 4-core. Merupakan sebuah perangkat smartphone berbasis Android 4.0 Ice Cream Sandwich dengan dukungan prosessor quad core Cortex A9.
Ponsel ini dipamerkan dalam acara yang berkolaborasi dengan operator PCCW di Hongkong, baru-baru ini. Hadir dengan layar sentuh berukuran 4.0 inci dengan resolusi 640 x 960 piksel. Dilengkapi juga dengan kamera 8 megapiksel dengan kemampuan merekam video HD 1080p, kamera depan VGA, RAM sebesar 1GB, dukungan Wi-Fi 802.11 b/g/n, memori internal 32/64GB, dan baterai berkapasitas 1700mAh.
Smartphone ini akan tersedia mulai tanggal 30 Juni 2012 dan hadir dalam dalam beberapa pilihan warna seperti ivory white, milky lime, lilac purple dan misty pink dan juga dalam dua versi, versinya pertama 32GB dibanderol dengan harga sekitar 400 dolar AS, dan versi yang kedua 64GB dibanderol dengan harga sekitar 530 dolar AS.
No comments:
Post a Comment