Saturday, June 2, 2012

BlackBerry adalah Brand Paling Keren di Afrika Selatan untuk 2012

Share
Pada 31 Mei 2012, sebuah acara yang dinamakan Sunday Times Generation Next Awards diadakan di Afrika Selatan. Untuk pemenang penghargaan pada acara tersebut, seperti yang dikutip dari Just Curious, diambil dari hasil survey yang dilakukan pada orang-orang muda yang ada di Afrika Selatan. Survey tersebut dilakukan selama bulan Februari sampai Maret dengan melibatkan sekitar 5,000 anak-anak muda di Afrika Selatan yang berumur 8-22 tahun. Pada acara tersebut BlackBerry berhasil membawa pulang tiga gelar bergengsi.

Gelar yang dimenangkan oleh BlackBerry adalah Handphone Terkeren, Gadget Hi-Tech Terkeren dan juga gelar paling bergengsi yaitu Brand Paling Keren untuk tahun 2012. Selain itu BlackBerry Messenger juga menempati posisi #2 sebagai aplikasi paling keren yang ada di smartphone.

No comments:

Post a Comment