Perangkat hybrid antara tablet dan smartphone besutan Asus yaitu ASUS Padfone kembali mengalami penundaan, disebutkan kali ini disebabkan oleh terbatasnya stok chip Snapdragon S4 yang menjadi otak Padfone ini. Dengan demikian masih belum bisa dipastikan mengenai kapan waktu peluncuran berikutnya.
Awalnya ASUS Padfone dijadwalkan untuk meluncur pada sekitar akhir akhir atau awal bulan Mei di Taiwan dan Italia. Kelangkaan stok chip Snapdragon S4 kemungkinan karena komponen ini sudah diborong oleh Samsung untuk smartphone Galaxy S III. Produsen chipset tampaknya lebih mendahulukan vendor Samsung dibandingkan vendor lainnya karena kesuksesan smartphone Galaxy S nya.
Asus Padfone sendiri dikabarkan akan dijual dengan harga USD 600, yang jika ditambah dengan chasis tablet dan dock papan ketiknya bisa jadi akan menaikkan harganya menjadi sekitar USD 1000.
No comments:
Post a Comment