Monday, March 12, 2012

Tingginya Pesanan, Terpaksa Apple Tunda Pemasaran iPad Baru di Amerika

Share


Setelah resmi diumumkan pada 7 Maret lalu, perangkat tablet The New iPad mulai saat itu juga sudah bisa dipesan secara pre-order dan rencananya akan dipasarkan pada 16 Maret nanti. Namun kini Apple terpaksa harus merubah jadwal pemasaran perangkat iPad generasi ketiga tersebut menjadi tanggal 19 Maret 2012, dikarenakan tingginya pemesanan tablet yang tidak diberi nama khusus tersebut.

Penundaan ini pun juga merupakan tahap awal proses pre-order tablet The New iPad, sementara untuk tahap pemesanan selanjutnya diperkirakan akan dijadwalkan pada sekitar dua atau tiga minggu setelah tanggal 16 Maret mendatang.

Tablet iPad generasi ketiga ini dibekali dengan layar Retina Display, yang sebelumnya hanya ada di iPhone 4 dan iPhone 4S. Juga telah mendukunng jaringan  4G/LTE, kapasitas baterai yang lebih besar, dan prosesor Apple A5X yang performanya lebih cepat.

No comments:

Post a Comment