Thursday, March 15, 2012

Aplikasi FaceTime Tidak Bisa Dijalankan Melalui Jaringan 4G LTE

Share

Baru-baru ini The Verge memberitakan kalau iPad generasi ketiga dari Apple tidak bisa menjalankan aplikasi video calling FaceTime melalui jaringan 4G LTE. Saat mencoba untuk menjalankan FaceTime melalui jaringan 4G, pengguna iPad diminta untuk menghubungkan jaringan internet dengan Wi-Fi.

Hal ini cukup aneh, karena hampir bisa dipastikan kalau kecepatan 4G jauh di atas kecepatan Wi-Fi. Yang lebih aneh lagi, iPad generasi ketiga ini ternyata memiliki fitur mobile hotspot, jadi kalian bisa menghubungkan iPhone kalian dengan iPad untuk melakukan koneksi internet, saat telah terhubung kalian bisa menjalankan FaceTime melalui iPhone kalian. Padahal FaceTime di iPhone juga mengharuskan penggunanya menggunakan jaringan Wi-Fi.

Tidak jelas apakah limitasi FaceTime ini dilakukan oleh Apple atau atas permintaan dari operator. Tetapi dua operator besar di Amerika Serikat, AT&T dan Verizon belum memberikan komentar apapun atas "keanehan" ini.

No comments:

Post a Comment