Saturday, January 28, 2012

RIM Siapkan Blackberry Desain Porsche Terbaru

Share
Sepertinya RIM sedang menyiapkan sebuah ponsel spesial untuk kalangan eksklusif, yang termasuk dalam lingkup Porsche Design. Ponsel Porsche baru ini disebut-sebut memiliki seri P'9531, terlihat menunjukkan kemewahan desain serta beberapa kelebihannya dibandingkan ponsel BlackBerry lainnya. Smartphone ini konon akan dibenamkan dengan OS BlackBerry 7. Prosesornya berkecepatan 1.2GHz, dengan media penyimpanan internal sebesar 8GB yang dapat diperbesar hingga 32GB. Kabarnya juga akan memiliki layar sentuh, serta hadirnya full QWERTY keyboard. Selain itu, P'9531 akan memiliki tampilan UI kustom, aplikasi eksklusif khusus, perangkat charger yang berbeda, dan juga PIN yang unik. Masih belum diketahui mengenai jadwal perilisan dari P'9531 ini.

No comments:

Post a Comment