Friday, January 13, 2012

Penjualan iPhone 4s di China dihentikan, karena Takut Rusuh, Saking Ramenya

Share
Ternyata tidak cuma di Indonesia saja yang penjualan perdana handphone, berakhir dengan ditundanya penjualan, karena banyaknya pengantri yang tidak terkendali. Di China penjualan perdana iPhone 4s sangat menarik minat dari masyarakat di sana. Tetapi di duga bahwa pengantri banyak yang tergiur untuk membeli iPhone 4s untuk dijual lagi kemudian, karena harga jual iPhone 4s di pasaran yang bisa lebih tinggi dari harga perdana. Dan juga seperti kita tahu bahwa produk iPhone sering kosong setelah penjualan perdana.

Para pengantri iPhone 4s sangat marah karena karena telah mengantri berjam-jam di udara yang dingin tetapi diberitahu kalau toko tutup dan tidak melayani penjualan, bahkan ada yang sampai melemparkan telur ke apple store di sana.


Karena saking banyaknya pengantri dan di rasa suasana semakin tidak terkendali, maka pihak toko apple di sana memutuskan untuk menghentikan penjualan iPhone 4s sampai waktu yang belum ditentukan.

Kalo begini kita teringat akan rusuhnya penjualan Blackberry Bellagio di Pacific Place kemarin :)

Source : NYTimes

No comments:

Post a Comment